Jasa Ghost Writer Terbaik di Indonesia

4.7/5 - (4 votes)

Penerbit Buku Indie – Menulis buku menjadi sebuah kebutuhan bagi beberapa kalangan. Misalnya saja bagi seorang dosen untuk meningkatkan angka kredit poin. Bagi pengusaha untuk menceritakan kisah hidupnya. Atau bagi politikus untuk meningkatkan populeritas namanya. Dan untuk siapapun yang ingin menuangkan ide pemikirannya.

Dengan menulis buku, semuanya bisa terwakili dan terdokumentasikan. Namun, tidak semua orang bisa menulis dengan baik dan benar—apalagi bisa dipahami oleh orang banyak. Terlebih lagi bisa enak dibaca, sehingga orang lain tertarik dengan tulisan tersebut. Tentu tidak semua orang memiliki kemampuan ini!

Di zaman yang serba praktis, untuk membuat buku tidak wajib bisa menulis. Asalkan kamu punya gagasan yang kokoh dan alur cerita yang memadai, semuanya bisa direalisasikan. Kamu bisa membuat buku personal dengan bantuan seorang Ghost Writer.

Siapakah Ghost Writer itu?

Mari kita mengenal lebih dekat tentang Ghost Writer, mulai dari pengertian, tugas, alur kerja hingga tarif yang perlu dikeluarkan ketika menggunakan jasanya. Materi ini akan dirangkum menjadi beberapa pokok bahasan berikut:

Mari kita bahas dari pengertian ghost writer. Jika dideskripsikan dari kata, Ghost Writer dibagi menjadi dua suku kata, yaitu Ghost dan Writer. Ghost artinya hantu, dan Writer artinya Penulis. Maka secara singkat Ghost Writer adalah “Penulis Hantu” atau penulis yang tidak terlihat (seperti hantu).

Tapi tidak sesimpel suku katanya. Jika dideskripsikan lebih dalam lagi,

Ghost Writer adalah sebuah profesi yang tugasnya menulis untuk orang lain. Atau simpelnya Ghost Writer bisa disebut juga sebagai “Penulis Di Balik Layar”.

Apakah sudah bisa dipahami terkait pengertian ghost writer ini?

Apa Tugas Ghost Writer?

Selanjutnya mungkin kamu bertanya, apa saja tugas seorang ghost writer itu?

Tugas seorang ghost writer adalah menuliskan buku untuk orang lain.  Intinya seperti itu. Namun banyak tahapan-tahapan yang  harus dilewati. Mulai dari wawancara, riset, memahami alur, menulis hingga naskah tersebut layak dicetak menjadi sebuah buku.

Tahapan alur kerja ghost writer ini akan dibahas dengan detail di sub pembahasan berikutnya. Pada intinya, tugas ghost writer adalah menulis. Namun, ketika sudah menjadi buku, nama penulisnya adalah orang yang menggunakan jasa ghost writer tersebut.

Misalnya, si A menggunakan jasa ghost writer si Z. Maka, biasanya di cover buku akan dituliskan penulisnya adalah si A.  Kecuali jika ada perjanjian lain yang sudah disepakati di awal.

Siapa Pengguna Jasa Ghost Writer?

Jasa ghost writer ini sangat cocok digunakan oleh beberapa kalangan yang tidak punya waktu banyak untuk menulis. Atau kalangan yang tidak bisa menulis, namun ingin menerbitkan buku.

Di antaranya adalah:

  • Pengusaha – Membuat buku untuk menceritakan kisah kesuksesannya
  • Selebritis – Membuat buku untuk kepopulerannya
  • Politikus – Menulis buku untuk menuangkan ide dan meningkatkan reputasinya
  • Motivator – Membuat buku untuk menuangkan ide dan gagasannya
  • Seniman – Membuat buku untuk mendokumentasikan karya-karyanya
  • Inspirator – Membuat buku untuk menginspirasi orang banyak
  • Tokoh Publik – Menulis buku untuk menceritakan biografi hidupnya
  • Dosen – Menulis buku untuk meningkatkan angka kredit poin dosen
  • Penulis Buku – Menggunakan jasa ghost writer ketika dikejar deadline

Semua kalangan bisa menggunakan jasa ghost writer dengan tujuan apapun, sesuai kebutuhan masing-masing.

Bagaimana Cara Kerja Ghost Writer?

Ada beberaa tahapan kerja seorang ghost writer dalam menulis buku. Berikut ini adalah tahapan-tahapan yang harus diketahui. Sehingga ketika kamu menggunakan jasa ghost writer, kamu tidak akan salah paham lagi dan sudah tahu prosesnya.

1. Riset / Wawancara / Pengumpulan Informasi

Riset atau pengumpulan informasi merupakan tahapan awal yang wajib dilakukan. Hal ini bertujuan agar ghost writer mengetahui maksud dan tujuan dari buku yang ingin dibuat.

Selain itu, tahap riset juga merupakan pondasi awal dalam membuat buku. Riset ini bisa dilakukan dengan wawancara, ngobrol santai atau dengan menghimpun data-data yang ada di lapangan.

Tahapan riset ini bisa memerlukan waktu yang cukup lama, ini tergantung jenis buku yang ingin dibuat oleh orang yang menggunakan jasa ghost writer.

2. Membuat Kerangka Buku

Setelah mendapatkan informasi awal, tahap selanjutnya ghost writer akan membuat sebuah kerangka buku. Kerangka ini merupakan bagian-bagian yang akan dituangkan dalam buku.

Dalam pembentukan kerangka, ghost writer akan melibatkan pemesan jasanya. Sebab, ini juga yang akan menjadi kekuatan saat buku diterbitkan.

3. Menentukan Gaya Bahasa yang Diinginkan

Tahap berikutnya adalah penyesuaian gaya bahasa. Gaya bahasa bisa disesuaikan dengan keinginan si pemesan. Atau disesuaikan dengan karakter si pemesan. Dalam penentuan gaya bahasa ini juga akan ditentukan sudut pandang dari buku tersebut.

4. Menuliskan Ide, Gagasan dan Isi Buku

Memasuki ke tahapan yang paling inti, adalah menuliskan isi buku dari awal hingga akhir. Dari pembukaan hingga penutup. Proses ini dikerjakan sepenuhnya oleh ghost writer sesuai kerangka yang sudah dibuat pada tahap sebelumnya.

5. Memverifikasi Tulisan yang Dibuat

Setelah tulisan selesai dalam bentuk naskah. Maka ghost writer akan memverifikasi tulisan yang sudah dibuat. Hal ini untuk memperbaiki kesalahan alur, kesalahan cerita, kesalahan penyebutan nama, dan kesalahan lain yang bersifat fatal.

Naskah harus digodog dengan serius, sesuai dengan keinginan si pemesan. Sehingga ketika buku sudah jadi, buku tersebut bisa mewakili si pemesannya.

6. Mengedit Naskah

Naskah yang sudah diverifikasi kebenarannya, selanjutnya harus masuk ke tahap editing. Selain editing naskah juga melewati tahap proofreading. Tahap ini mencakup perbaikan naskah dari yang sepele hingga yang serius.

7. Proses Penerbitan Buku

Jika naskah sudah fix dan benar-benar disepakati oleh pemesannya, naskah buku akan masuk ke proses penerbitan. Proses penerbitan buku ini dilakukan oleh pihak penerbit seperti Buku Kampungku sebagai Penerbit Buku Indie.

Penerbitan buku mencakup pendaftaran ISBN, pendaftaran hak cipta (jika diinginkan), hingga pencetakan dalam bentuk buku fisik. Hingga tahap akhir, proses distribusi buku.

Keunggulan Menggunakan Jasa Ghost Writer?

Ada banyak sekali keunggulan yang didapatkan ketika kamu menggunakan jasa ghost writer terbaik di Indonesia. Keunggulannya adalah:

  • Memiliki buku tanpa harus menulis
  • Menghemat banyak waktu, tenaga dan pemikiran
  • Bisa memiliki karya dengan nama sendiri
  • Meningkatkan popularitas dan reputasi
  • Dapat meningkatkan jabatan/status pekerjaan
  • Bisa menuangkan ide dan gagasan dalam bentuk tulisan
  • Bisa dikenang sepanjang masa

Masih banyak lagi keunggulan-keunggulan yang bisa kamu dapatkan. Karena buku akan selalu abadi dan akan terus dikenang selagi ada pembacanya.

Berapa Tarif Jasa Ghost Writer?

Setelah mengetahui keunggulan menggunakan jasa ghost writer di Indonesia, pasti kamu bertanya-tanya.  Berapa tarif yang harus dikeluarkan untuk meng-hire seorang ghost writer.

Tarif atau biaya, tentu bervariasi. Ini tergantung tingkat kesulitan buku yang ingin dibuat. Juga tergantung genre buku yang akan dibuat.

Namun, biaya yang dikeluarkan untuk membayar ghost writer tentu akan berbanding lurus dengan manfaat yang kamu rasakan. Sehingga, bisa dikatakan tidak ada kata mahal dalam menciptakan karya.

Untuk lebih rinci dan serius, kamu bisa bertanya kepada Teh Euis admin terbaik Buku Kampungku. Dia akan menjelaskan dengan detail tarif ghost writer tiap projeknya.

Konsultasi dengan Tim Ahli

Apakah Jasa Ghost Writer Legal?

Tentu legal! Pertanyaan semacam ini pasti akan muncul bagi orang yang masih awam. Namun pada dasarnya menggunakan jasa ghost writer itu sangatlah legal. Karena ada kesepakatan di awal yang disepakati oleh kedua belah pihak.

Kesepakatan itu meliputi kepemilikan karya, dan timbal balik yang akan didapat oleh ghost writer. Serta kesepakatan lainnya yang disepakati kedua belah pihak. Intinya, ada kesepakatan mengikat yang menguntungkan kedua belah pihak.

Ghost writer itu bekerja secara profesional, sehingga pekerjaan merupakan pekerjaan yang sah dan diakui.

Siapa Ghost Writer Terbaik?

Buku Kampungku memiliki jaringan penulis yang handal dan sudah berpengalaman. Penulis-penulis ini juga terbiasa menjadi ghost writer dan memegang banyak projek menulis.

Sehingga kami hadirkan jasa ghost writer terbaik di Indonesia. Dengan komitmen memberikan pelayanan yang ramah dengan hasil karya yang memuaskan.

Selain dibatu menuliskan buku, karyamu juga akan langsung diterbitkan. Mendapatkan ISBN dan juga buku cetak yang resmi terdaftar di Perpusnas. Ingin menggunakan ghost writer Buku Kampungku? Jangan ragu, segera hubungi Teh Euis!

Leave a Comment